Efek Samping dari Membawa Handphone Setiap Waktu


Efek Samping dari Membawa Handphone Setiap Waktu

Era modern dimana setiap aktifitas manusia selalu berhubungan dengan sesuatu yang instan dan mudah untuk digapai contohnya saja komunikasi. Berbeda dengan jaman dahulu dimana komunikasi hanya bisa digapai dengan face to face. Sekarang untuk berkomunikasi cukup dengan menggerakan jari tanpa menempuh jarak yang harusnya tertempuh. Namun, sebuah perubahan yang besar akan membawa efek yang besar pula. Handphone adalah benda yang paling mempunyai peran dalam membawa perubahan dan efek samping bagi manusia era kini.

Pada oktober 2004, ilmuan dari institute karolinska di stockholm memberikan peringatan tentang radiasi handphone dan kanker otak. Mereka menemukan bahwa pengguna handphone empatkali lipat membantu penumbuhan kanker (www.globalchange.com). Pemerintah ukrania melaporkan kejelasan bahwa radiasi handphone dapat berefek pada fungsi otak. Di indonesia secara non-scientifik, beberapa remaja yang hampir 24 jam berdekatan dengan handphone mengalami penurunan baik fisik maupun mental.

Kurangnya kesadaran akan bahaya handphone membuat masyarakat era kini selalu menggantungkan hidupnya kepada handphone. Upaya dari pemerintah pun tak kunjung datang dalam menangani masalah ini, karena efeknya belum terlihat. Karena efek dari handphone tidak akan terlihat jika penggunanya tidak menggunakan terus-terusan kurang dari 10 tahun. Kini, remajalah yang bisa mengangani masalah mereka sendiri. Kitalah yang harus bergerak dalam menghadapi hal ini.

Berikut adalah beberapa solusi yang bisa saya sugestikan yang mungkin bisa dipilih sebagai bahan acuan untuk berfikir :
1.       Tidak membeli pulsa yang terlalu berlebihan
2.       Mencoba untuk fokus pada 1 target, semisal ; anda belajar maka belajarlah saja jangan memperdulikan hape anda yang dipenuhi sms
3.       Konsultasikan kepada orang yang anda percayai tentang masalah anda secara langsung, jangan lewat handphone
4.       Hindari tidur dengan handphone, jika memang perlu alarm jauhkan hape anda dari anda kurang lebih 2-3 meter
5.       Sebisa mungkin jangan menaruh handphone  di badan kita, misal ; tempatkan pada meja, rak, dll


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Hal-Hal yang Tidak Boleh Dilakukan Pramuniaga Saat Melayani Pelangggan

strukture Poem/Puisi

Opening dan Ending Siaran radio dengan Bahasa Inggris