PERSELA Naik Tahta, Janu Kurang Puas


PERSELA Naik Tahta, Janu Kurang Puas

Persela menang melawan Mitra Kukar di lanjutan liga super indonesia, jumat 11 Maret 2012. Stadion Surajaya menjadi stadion pembuktian kekuatan persela di tahun ini, Akan tetapi miroslav janu selaku pelatih persela, kurang puas dengan pertandingan yang dipertontonkan anak asuhnya. Pasalnya permainan persela tidak seperti yang ia harapkan.
Selebrasi Persela vivanews.com
Vivanews.com

            Laga berawal dengan tendangan kick off di sekitar pukul 15.30. di babak pertama pertama kedua tim bermain imbang. Beberapa peluang diciptakan oleh kedua kubu team, akan tetapi tidak ada gol hingga peluit tanda akhir babak pertama terbunyi.

Dibabak kedua laga menjadi makin panas. Melalui gol zulham zamrun di menit ke 67, Mitra Kukar unggul lebih dulu dengan skor 1-0. Kalah skor tidak membuat para punggawa persela putus asah, di menit ke 68 zainal arifin sukses mengkonfersikan umpan dari Gustavo menjadi gol penyeimbang bagi pasukan biru laut itu. Perjuangan persela meraih kemenangan yang tak kenal lelah akhirnya menghasilkan gol di menit ke 83 setelah striker andalan persela lamongan Mario Costas melakukan header diving untuk menyambut umpan silang. Sempat ada beberapa insiden kericuhan di waktu injury time babak ke 2, sehingga membuat wasit menghentikan pertandingan secara paksa kemudian meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan.

            Hasil ini membuat Persela Lamongan naik tingkat ke peringkat 3 dengan poin 39 dari 25 pertandingan menggeser persija dengan selisih poin 1. Sementara itu kekalahan Mitra Kukar membuat Mitra Kukar terdampar di posisi 8 dengan poin 31 dari 22 laga.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Hal-Hal yang Tidak Boleh Dilakukan Pramuniaga Saat Melayani Pelangggan

strukture Poem/Puisi

Opening dan Ending Siaran radio dengan Bahasa Inggris